Jokowi Akan Resmikan Pusat Logistik Berikat di Cakung

Jokowi Akan Resmikan Pusat Logistik Berikat di Cakung
Foto: Maikel Jefriando
Jakarta -Presiden Joko Widodo (Jokowi) pagi ini akan meresmikan pengoperasian pusat logistik berikat (PLB) di kawasan industri Cipta Krida Bahari, Cakung, Jakarta Utara. PLB merupakan realisasi dari paket kebijakan jilid II yang telah diluncurkan pada Oktober 2015.

Landasan hukum sudah diterbitkan, yakni Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 85 tahun 2015 tentang perubahan atas PP Nomor 32 tahun 2009 tentang tempat penimbunan berikat serta Peraturan Menteri Keuangan Nomor 272/PMK.04/2015 tentang pusat logistik berikat.



Pengelolaan kawasan diserahkan kepada beberapa perusahaan swasta, salah satunya adalah Cikarang Dry Port melalui PT Gerbang Teknologi Cikarang yang merupakan anak perusahaan PT Jababeka Tbk.



Berdasarkan informasi yang diterima detikFinance, Kamis (10/3/2016), peresmian dijadwalkan pada pukul 09.00 WIB. Jokowi akan didampingi beberapa menteri, di antaranya adalah Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro dan Menteri Perindustrian Saleh Husin.


Sumber:http://finance.detik.com/

0 Response to "Jokowi Akan Resmikan Pusat Logistik Berikat di Cakung"

Posting Komentar